901 JCH Asal Sulteng Naik Pesawat Sriwijaya Air Menuju Embarkasi Balikpapan
LIKEIN, PALU – Sebanyak 356 Jamaah Calon Haji (JCH) asal Sulawesi Tengah berangkat menuju Embarkasi Balikpapan dengan menggunakan maskapai Sriwijaya Air, Jumat, 24 Juni.
Penerbangan dengan maskapai tersebut dilakukan hingga pemberangkatan pada 26 Juni 2022. Biaya Penerbangan Domestik Jemaah Calon Haji asal Kota Palu ditanggung penuh oleh Pemerintah Kota Palu.
Melansir akun resmi @bandaramutiara_palu pada Jumat 24 Juni 2022, Pemerintah Indonesia kembali memberangkatkan Jamaah Calon Haji ke Mekkah setelah dua tahun tertunda akibat pandemi.
Dalam keterangan tertulis, jadwal pemberangkatan JCH asal Sulteng dengan maskapai Sriwijaya Air dilakukan sebanyak 5 kali penerbangan dalam waktu 3 hari.
Penerbangan akan membawa seluruh Jamaah Calon Haji berjumlah 901 orang dan 11 petugas kloter menuju embarkasi Balikpapan.
“Hari ini adalah jadwal calon jamaah haji asal kota palu, morowali, morowali utara, banggai, banggai laut dan banggai kepulauan , total calon jemaah haji yang berangkat hari ini adalah 356 JCH,” tulisnya dalam keterangan unggahan pada Jumat 24 Juni 2022.
Sebelumnya, Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid saat di temui pada acara pelepasan Jemaah Calon Haji Kota Palu di Asrama Haji Transit Palu, mengatakan, khusus biaya penerbangan domestik jemaah haji asal Palu tahun ini di tanggung oleh pemerintah Kota.
“Biaya penerbangan domestik kalau dulu ditanggung masing-masing jemaah, tapi kali ini ditanggung oleh pemerintah kota Palu,” tandasnya. (Ainun/Kn)