Lebaran 13 Hari Lagi, Pedagang Minuman Raup Untung Belasan Juta

waktu baca 2 menit
Pedagang minuman berbagai jenis di Jalan Garuda, Kota Palu. Foto : Angel

LIKEIN, PALU – Lebaran Idul Fitri 13 hari lagi. Pedagang minuman berbagai jenis di Kota Palu, Sulawesi Tengah, dapat raup untung belasan juta dalam sehari. Peristiwa omset naik ini hanya terjadi di hari raya.

Pedagang berbagai jenis minuman seperti Coca-cola, Sprite, Fanta, sirup dan lainnya  rauo untung yang terbilang besar. Perhari pedagang minuman bisa kantongi Rp17 juta.

Salah satu pedagang, Lisa (58 tahun), mengungkapkan, naiknya omset telah terjadi beberapa hari lalu. Omset terendah di pertengahan Ramadan bisa capai Rp9 juta hingga Rp10 juta . Sedangkan yang tertinggi Rp17 juta.

Baca Juga :   Biaya Haji 2022 Naik Rp 39,8 Juta

“Sejak pertengahan puasa ini, pendapatan paling di bawah Rp9-10 juta, itu untuk di hari raya besar. Memang omset jualan naik karna banyak kantor-kantor dan perusahaan yang membelinyab untuk THR,” ujarnya kepada likein.id, Lisa kepada likein.id, di Jalan Garuda.

Menurut wanita yang telah berdagang selama tujuh tahun, omset akan terus naik terlebih dekati lebaran. Tak hanya omset yang naik, harga minuman juga diprediksinya ikut naik.

Meski omset naik, Lisa mengaku tak semua jenis minuman diminati masyarakat.

“Paling banyak terjual itu fanta, coca – cola dan sprite,” ungkap Linda.

Meski pandami masih melanda, ia sangat bersyukur dengan naiknya omset penjualan minuman berbagai jenis tersebut.

“Kalau untuk sekarang harga fanta, coca – cola dan sprite kalau yang ukuran mini itu Rp100 ribu dapat 3 pack, kalau untuk besar itu perlusin Rp170 ribu, untuk harga sekarang, tetapi mungkin akan naik beberapa Minggu mendatang,” tambahnya. (Angel)

Facebook Comments Box