Keamanan Terjaga, Warga Palu Apresiasi Upaya Polda Sulteng dalam Memerangi Geng Motor
LIKEIN, PALU – Upaya Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah dalam memberantas geng motor yang meresahkan di Kota Palu sejak awal tahun 2024 mendapat apresiasi luas dari masyarakat.
Dalam periode Januari hingga April, ratusan orang yang diduga sebagai anggota geng motor telah ditangkap.
Selain mengamankan kendaraan, polisi juga menyita berbagai senjata tajam yang digunakan oleh para anggota geng motor tersebut.
Beberapa anggota geng motor dipulangkan setelah pemeriksaan, sementara yang lain ditahan.
Reza, seorang pengemudi ojek online, merasa lebih aman saat melintas di Jl. Gajah Mada, Kelurahan Ujuna, Kecamatan Palu Barat, terutama pada malam hari.
Sebelumnya, ia selalu cemas saat melewati kawasan itu, terutama di atas pukul 23.00 Wita.
“Biasanya kalau malam banyak yang berkumpul di sekitar jembatan, jadi cemas kalau mau melintas,” tutur Reza kepada Likein.id, Kamis (17/10/2024).
Reza pun mengapresiasi langkah jajaran Polda Sulteng di bawah pimpinan Irjen Pol Agus Nugroho yang tegas menindak geng motor.
Selain Reza, Dito, seorang pedagang kaki lima di Jl. Cendrawasih, Kelurahan Tanamodindi, juga merasakan dampak positif dari operasi tersebut.
Lokasi tempatnya berjualan dulu kerap dijadikan tempat berkumpulnya geng motor yang membawa senjata dan berkendara ugal-ugalan.
“Kalau malam daerah sini sering menjadi lokasi geng motor berkumpul. Mereka bawa senjata berkendara di jalan,” ungkap Dito.
Namun, berkat operasi Polda Sulteng, geng motor kini tak lagi terlihat di kawasan tersebut.
Tindakan tegas ini mendapatkan pujian dari masyarakat, yang merupakan bukti nyata kehadiran polisi dalam menjaga keamanan kota.
Warga berharap agar upaya ini terus berlanjut demi terciptanya situasi yang kondusif di Kota Palu dan sekitarnya.
Daftar Geng Motor yang Terjaring
Polresta Palu juga berhasil menggagalkan rencana penyerangan sekelompok geng motor pada Januari 2024.
Sebanyak 96 terduga anggota geng motor dibawa ke Polresta Palu untuk pembinaan dan penyelidikan terkait aksi kriminal.
Berikut adalah daftar nama geng motor yang terjaring dalam penangkapan Polresta Palu sepanjang tahun 2024:
- Simpang 3
- Anap Neo
- Devil
- Tanza
- D’Saster
- Pogesta
- Formery
- Las Vegas
- Tesos 21
- Asteban
- X Boy
- Sarkopa
- Magalax
- Dego-Dego
- Pondok
- Nubiteks
- Tanpa Nama.
(Inul)