Ternak Warga di Desa Dondo Mati Akibat Banjir, Korban Terdampak Butuh Pakaian Hingga Peralatan Dapur

waktu baca 1 menit
Wargandi Desa Dondo, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, bersihkan lumpur sisa banjir. Foto : BPBD Banggai

LIKEIN, BANGGAI – Beberapa ternak warga mati akibat banjir di Desa Dondo, Kecamatan Balantak Selatan, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah (Sulteng), Selasa 8 Maret 2022, sekitar 03:00 Wita. Korban terdampak butuh sembako, tenda pengungsian, pakaian dan perlengkapan dapur.

Dari perkembangan data BPBD Sulteng, Rabu 9 Amret 2022, disebutkan bahwa, selain 28 rumah yang terdampak akibat banjir, terdapat beberapa terbak warga yang dikabarkan mati.

Baca Juga :   Tim Tipiter dan Jatanras Polresta Palu Sita 3,7 Ton BBM Ilegal

Selain itu, korban bencana banjir di wilayah tersebut juga di sebut membutuhkan sembako, tenda pengungsian, pakaian dan perlengkapan dapur.

Sebelumnya, hujan mengguyur Desa Dondo sejak 23:00 Wita kemarin.

Akibatnya, debit air di kali kecil wilayah tersebut meluap hingga sebabkan banjir.

Dari musibah itu, delapan rumah rusak berat, tiga rumah rusak sedang dan 17 rumah rusak ringan dengan total 28 dan 25 KK.

Saat ini, BPBD Banggai telah ke lokasi kejadian dan berkoordinasi dengan aparat desa Dondo.

Baca Juga :   Viral, Rumah Ini di Huni 1.300 Ekor Kucing Terlantar

Di kabarkan banjir telah surut serta masyarakat sedang membersihkan dan memperbaiki rumah masing-masing. (Didi)

Facebook Comments Box