Terkait UKT Untad, Rektor : Pasti akan Diperpanjang
LIKEIN, PALU – Rektor Universitas Tadulako (Untad), Prof Mahfudz, menyebutkan bahwa, pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) akan diperpanjang.
“Pasti akan diperpanjang,” sebut Mahfudz saat dikonfirmasi likein.id melalui pesan singkat WhatsApp, Senin 31 Januari 2022.
Meski begitu, Rektor Untad belum memberikan kepastian, kapan kebijakan perpanjangan UKT tersebut.
Sebelumnya, dari pantauan likein.id, tampak terjadi antrean mahasiswa Untad di Kantor BNI Cabang Palu, Jalan Sultan Hasanuddin, Kota Palu.
Mahasiswa Fakultas Mipa Untad, Tia (19 tahun), mengaku, sudah mulai mengantre sejak pagi tadi.
“Datang dari jam 9 pagi, sampai sekarang belum ada dipanggil namaku,” ujar mahasiswa tersebut.
Perlu diketahui, pembayaran UKT Untad telah dimulai sejak 3 Januari lalu. (Cr2/Rnd)