Rara Si Pawang Hujan Sebut Langit Miliki AC dan Remote

waktu baca 2 menit
Rara Isti Wulandari di Podcast Deddy Corbuzier. Foto : Youtube Deddy Corbuzier (Tangkapan layar)

LIKEIN, JAKARTA – Pawang hujan yang beraksi di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Timur, kembali buat heboh dengan pernyataan, bahwa, langit memiliki Air Conditioner (AC) berukuran besar dan memiliki remote.

Tak hanya itu, wanita bernama RarabIsti Wulandari, punya teori, bahwa, atas izin Tuhan, langit itu miliknya.

“Aku tidak menerima pawang hujan lain, karena gini, teori langit atas izin Tuhan, itu milik Rara, di langit itu terisi teman Rara, para pekerja, pembalap, pokoknya pemerintah, langit itu ada AC besar, AC besar itu remote-nya ada di Rara,” sebut Rara di podcast Deddy Corbuzier, yang dikutip likein.id, Jumat 25 Maret 2022.

Dalam podcast tersebut, Deddy Corbuzier bertanya ke Rara, apakah dalam satu acara bisa ada dua pawang hujan.

Lalu, Rara menjelaskan, bahwa hal itu tidak bisa di lakukan, karena akan berbenturan atau tidak bisa terdapat dua pawang hujan dalam satu tempat.

“Waktu di Mandalika, sebenarnya ada dua, cuma saya tidak mau, pada saat Rara meditasi terasa, oh ada satu lagi nih, Rara gak mau, kan udah di upload di media, kalau aku tidak menerima pawang hujan lain,” jelasnya.

Kemudian, Deddy pun kembali bertanya pada Rara.

“kalau yang satu lagi bantuin bagaimana?,” tanya Deddy.

Lalu, wanita kelahiran 1983 itu menjawab, tetap tidak bisa. Karena yang memiliki kontrak hanya dia.

“Kan pikiran dia beda, kalau di perintah nih, Rara kan yang punya kontrak, aku yang di bayar dan kolaborasi sama ahli-ahli aspal itu, ” ucapnya.

Sebelumya, Rara di undang ke acara podcast Close The Door, milik Deddy Corbuzier, pada Kamis 24 Maret 2022.

Podcast itu pun kini menjadi trending satu di YouTube dan telah di tonton sebanyak 4.5 juta kali saat berita ini di tulis.

Kehadiran Rara sebagai pawang hujan dalam ajang balap MotoGP Mandalika 2022 pekan lalu,  memang membuat heboh masyarakat Indonesia dan juga dunia. (Didi)

Facebook Comments Box