LIKEIN , PALU – Sejak diluncurkan beberapa waktu lalu, website laporwalikotapalu.palukota.go.id sudah menerima banyak keluhan dari masyarakat
“Sangat banyak laporan dan keluhan masyarakat yang masuk, beragam masalah,” ucap Walikota Palu, Hadianto Rasyid, Rabu 19 Januari 2022.
Hadianto menerangkan, jika sebelumnya keluhan masyarakat yang mendominasi mengenai infrastruktur, sekarang keluhannya lebih variatif.
“Jadi selain infrastruktur, warga juga keluhkan tentang parkir, masalah perhubungan, kesehatan dan masalah pasar,” terang Hadianto.
Hadianto juga menuturkan, terkait laporan masyarakat Kota Palu tersebut, pihaknya akan memberikan respon secepat mungkin.
“Tentunya kami sangat bersyukur atas antusias masyarakat, ini sangat membantu kami mengidentifikasi setiap masalah yang ada di Kota Palu,” pungkasnya.CR1/AJR