North Abel Beach, Kafe Tersembunyi di Palu Dapat Tenangkan Diri
LIKEIN, PALU – North Abel Beach merupakan kafe tersembunyi yang berlokasi di Jalan Yodo, Kelurahan Panau, Kecamatan Tawaeli, Kota Palu, Sulawesi Tengah, mengangkat konsep bangunan seperti kafe dan resto, menjadi tempat menenangkan diri.
Pengurus North Abel Beach, Keno (28 tahun), mengatakan, mereka memilih konsep cafe dan resto agar menarik minat semua kalangan.
“Dengan adanya konsep ini, anak muda maupun orang tua banyak yang berkunjung san pemandangan pantai yang indah menjadi daya tarik utama,” katanya kepada likein.id, Senin 27 Juni 2022.
Ia menjelaskan, konsep tersebut dapat memancing daya tarik pembeli karena bukan hanya anak muda saja tapi semua kalangan yang bisa nongkrong dengan ciri khas pemandangan yang berbeda, dapat digunakan berswafoto.
“Konsepnya kekinian dan instagramable, juga pemandangan yang sejuk berlatar pantai,” jelasnya
Keno menuturkan, untuk sementara kafe North Abel Beach dalam proses renovasi untuk merapikan beberapa bagian.
“Sekarang masih dalam renovasi dan akan di buka kembali bulan depan,” tuturnya.
Ia mengungkapkan, tak hanya tempatnya yang menarik, kafe ini juga memiliki menu makanan dan minuman yang menggugah selera.
“Tentunya sudah pasti harganya bersahabat dan masuk di kantong anak muda,” ungkapnya.
Pengunjung, Isti (25 tahun), Kafe North jadi tempat yang pas untuk menenangkan diri dari kesibukan atau sekedar mengerjakan tugas dengan tenang.
“Walaupun jauh, tempat ini pas untuk menenangkan diri, menu yang di sajikan cukup terjangkau hal yang menarik,” ucapnya. (Angel/Fadhila)