Mau Diterima Kerja usai Lulus Kuliah? Ini Tipsnya

waktu baca 2 menit
Workshop 'Job Hunting' bagi Mahasiswa yang menghadirkan pembicara dari PT CPM, Kamis, 24 November 2022. (Foto: santo).

LIKEIN, PALU – Memasuki dunia kerja tak boleh sembarang. Skil dan kemampuan juga mesti disiapkan agar pencari kerja bisa terserap perusahaan khususnya di Kota Palu.

Peluang kerja di Kota Palu kian terbuka dengan munculnya industri dan perusahaan. Salah satunya PT Citra Palu Minerals (CPM).

Human Resource Development-General Affair (HRD-GA) Manager, PT Citra Palu Minerals (CPM) Fajar Styo Pambudi membeberkan kiat-kiat yang perlu disiapkan calon pencari kerja khususnya mahasiswa akhir yang nantinya akan lulus dari bangku kuliah.

Baca Juga :   Cegah Penculikan Anak, Hadianto Perintahkan Dishub-Satpol PP Patroli

Menurut dia pencari kerja harus berani mengeksplor diri dengan mengikuti kegiatan—kegiatan organisasi di kampus seperti di himpunan maupun organisasi lainnya serta aktif mengikuti kegiatan-kegiatan seminar.

Alumni Universitas Islam Indonesia itu juga menjelaskan calon pekerja juga harus mempersiapkan soft skill dan hard skil serta memiliki etitude yang baik.

“Bagi mahasiswa semester akhir itu harus lebih aktif mengikuti kegiatan-kegiatan di kampus maupun diluar kampus yang sifatnya untuk pengembangan kapasitas”, kata Fajar.

Curriculum vitae yang menarik juga mesti disiapkan karena dokumen tersebut diseleksi HRD untuk memudahkan dalam mengevaluasi dan mengetahui kompetensi para pelamar.

Fajar mencontohkan di PT CPM dalam sehari jumlah pelamar yang mengirim lamarannya di email kurang lebih 100 hingga 150 orang. Sementara yang mengirim hard copy berjumlah 20 hingga 50 orang.

Baca Juga :   Kemenkumham : Skripsi Perlu Daftar Hak Cipta

“Curriculum Vitae yang menarik, singkat padat jelas karena pelamar kerja itu sangat banyak,” katanya saat menjadi narasumber bertema ‘Rahasia Lolos dan Berkarir di Sektor Public/Private, Kamis pagi, 24 November 2022.

PT CPM sendiri dijelaskannya berkomitmen meningkatkan kualitas sumber daya manusia khususnya masyarakat di wilayah lingkar tambang. Hal ini merupakan bagian dari implementasi program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) khususnya di bidang Pendidikan, Pelatihan Keterampilan, dan Keahlian Dasar. (Santo)

Facebook Comments Box