Kendaraan Besar Dialihkan ke Jalur Terminal Selama HUT Lalampa ke-4

waktu baca 1 menit
Kepala Seksi lalu lintas Dishub Parimo, Zainuddin. Foto : Likein

LIKEIN, PARIMO – Dinas Perhubungan (Dishub), Parigi Moutong (Parimo), mengatakan, terjadi kemacetan apabila lewat terkendaraan besar maka akan dialihkan ke jalur terminal di Desa Toboli, Kecamatan Parigi Utara, selama acara Hari Ulang Tahun (HUT) lalampa yang ke-4.

Kepala Seksi lalu lintas Dishub Parimo, Zainuddin, mengatakan, kendaraan besar tidak boleh melewati jalan tempat acara berlangsung.

Baca Juga :   Layanan Kesehatan Inklusif dan Support Lingkungan Penting untuk Korban Kekerasan Seksual di Touna

“Kendaraan besar tidak boleh lewat sini,” katanya kepada Likein.id, pada Minggu 17 Juli 2022.

Ia menuturkan, apabila lewat dapat menimbulkan kemacetan, sehingga kendaraan dengan ukuran besar akan di alihkan ke jalur terminal toboli.

“Untuk mobil besar akan kita alihkan ke jalur terminal toboli,” tuturnya.

Zainuddin mengimbau, kepada pengunjung yang ikut memeriahkan kegiatan hati raya lalampa untuk tidak berjalan terlalu di tengah jalan.

“Pengunjung jangan terlalu ketengah jalan,” imbaunya. (Ainun/Fadhila)

Facebook Comments Box