Kartu Prakerja Gelombang 23 Dibuka Februari 2022, Ini Syaratnya
LIKEIN, PALU – Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23 direncanakan akan segera di buka pada awal atau akhir Februari 2022.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto, menerangkan, kemungkinan besar Kartu Prakerja 2022 gelombang 23 akan dibuka pada awal atau akhir bulan Februari 2022.
“Tentunya nanti sekitar akhir atau pun awal Februari kita akan umumkan kapan gelombang 23 akan dimulai,” ucap Airlangga, melalui konferensi pers penutupan program kartu prakerja beberapa waktu lalu.
Kartu Prakerja gelombang 23 tentu harus mengetahui syarat utama untuk mendaftar Kartu Prakerja 2022.
Berikut cara membuat akun kartu prakerja hanya bisa dibuat melalui laman resmi Prakerja di www.prakerja.go.id :
1. Masuk ke laman prakerja.go.id
2. Masukkan alamat email yang masih aktif pada halaman depan laman Prakerja, klik bulatan berwarna biru yang ada di samping kanan kolom email.
3. Masukkan kembali alamat email yang sebelumnya Anda gunakan, kali ini beserta kata sandinya.
4. Berikan tanda centang pada kolom persetujuan, kemudian Klik “Daftar”.
5. Pesan berisi tautan untuk memverifikasi akun akan dikirimkan melalui email.
6. Buka email yang masuk dan verifikasi akun dengan mengklik teks “verifikasi sekarang” pada email yang diterima.
7. Pembuatan akun prakerja selesai.
Ini syarat yang harus dipenuhi untuk mendaftar di program kartu prakerja
1. WNI berusia 18 tahun ke atas
2. Tidak sedang menempuh pendidikan formal
3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang kena PHK, pelaku usaha mikro & kecil
4. Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi COVID-19 Bukan Pejabat Negara.
5. Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi penerima kartu prakerja.(CR1)/AJR