Air Muncul di Area Pertambangan, Ini Hasil Pemeriksaan oleh PT CPM dan DLH Kota Palu

waktu baca 2 menit
Peninjauan ke lokasi genangan air yang muncul di area pertambangan oleh DLH Kota Palu dan PT CPM, Selasa (1/8/2023). (FOTO: DLH Kota Palu)

LIKEIN, PALU – Air tiba-tiba muncul dan membentuk kolam di lokasi pertambangan PT Citra Palu Mineral (CPM). Pihak perusahaan tambang emas tersebut telah mengonfirmasi kejadian itu dan melakukan pemeriksaan bersama dinas terkait.

Menurut Manajer Goverment Relation and Permit PT CPM, Amran Amier air tersebut muncul hasil dari pengggalian dan limpasan air hujan dan merupakan hal yang biasa terjadi di lokasi penambangan karena perubahan bentuk struktur litologi yang menjadi celah masuknya air tanah.

Baca Juga :   Luwuk Jadi Daerah Pengelolaan Sampah Terbaik di Sulteng

“Berdasarkan data internal PT CPM per tanggal 31 Juli 2023, volume air yang tersimpan di kolam tambang sebesar 1.226 m3 dan telah dilakukan pemompaan air keluar dengan total 1.129 m3 menggunakan pompa dengan
ukuran pipa 1 inch,” Amran menjelaskan, Rabu (2/8/2023).

Air yang dipompa keluar dari kolam tambang kata Amran dimasuk ke kolam sedimen (sediment pond) untuk dilakukan pengelolaan. Dari hasil uji lab internal PT CPM terhadap air yang ada di kolam
tambang, didapatkan pH rata-rata 7,9 dan kekeruhan (TSS) 4 mg/liter, sedangkan baku mutu lingkungan untuk pH di
angka 6-9 dan kekeruhan 200 mg/liter berdasarkan Permen LH nomor 05 Tahun 2022.

Saat ini sampel air tersebut telah dikirim ke laboratorium external yakni PT Global Quality Analitical. Perusahaan tersebut
telah tersertifikasi oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN).

Baca Juga :   Heboh, SPBU di Banyuwangi Campur Pertalite dengan Air

Sementara itu Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu, Ibnu Mundzir menyatakan setelah dilakukan pemeriksaan pihaknya menilai munculnya air di area pertambangan PT CPM itu tidak berbahaya sebab hanya merupakan air limpasan atau yang diakibatkan hujan lebat.

“Ya tim kami sudah memeriksa lokasi. Kami hanya merekomendasikan agar dipastikan lokasi penampungan air yang disedot itu aman,” kata Ibnu kepada likein.id, Rabu (2/8/2023). (Santo)

Facebook Comments Box