Emak-emak di Kota Palu Serbu Alfamidi

waktu baca 1 menit
Ibu-ibu di Kota Palu berbondong-bondong mendatangi Alfamidi untuk membeli minyak goreng. Foto : Didi/Likein

LIKEIN, PALU – Ibu-ibu di Kota Palu Sulawesi Tengah beramai-ramai mendatangi swalayan Alfamidi untuk membeli minyak goreng.

Hal tersebut, dikarenakan harga minyak goreng per liter turun Rp14 ribu. Turunnya harga ini meliputi minyak goreng kemasan premium hingga kemasan sederhana.

Warga Kota Palu, Nirmala (48), mengatakan, saat mendengar kabar penurunan harga minyak goreng, ia langsung bergegas ke Alfamidi.

Baca Juga :   3.459 Pekerja Sulteng Kena PHK di Paruh Awal 2024, Tertinggi ke-5 di Indonesia

“Kebetulan minyak di rumah baru habis, saya dengar info hari ini turun harga minyak goreng, saya ajak semua tetanggaku pergi ke Alfamidi” ujar Nirmala, Rabu 19 Januari 2022.

Senada, Hajar (27) menuturkan, kebetulan harga minyak goreng turun hari ini, dirinya membeli untuk stok di rumah.

“Sengaja saya beli 4 liter biar banyak stok di kos, apa banyak Emak-emak ini datang di Alfamidi” pungkasnya.CR2/AJR

Facebook Comments Box