Veddriq dan Rizki Sukses Sabet Emas di Olimpiade Paris 2024, Berapa Bonus yang Bakal Mereka Terima?

waktu baca 2 menit
Dua atlet Indonesia peraih emas di Olimpiade Paris 2024, Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah. (Foto: NOC Indonesia/Naif Muhammad Al'as-ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)

LIKEIN, PARIS – Dua atlet Indonesia, Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah, berhasil mengukir sejarah di Olimpiade Paris 2024 dengan meraih medali emas dalam cabang olahraga panjat tebing dan angkat besi. Atas prestasi ini, mereka membawa peluang bonus besar dari pemerintah.

Veddriq Leonardo tampil luar biasa dalam final speed putra di Le Bourget Sport Climbing Venue. Dengan catatan waktu 4,75 detik, Veddriq berhasil mengalahkan atlet China, Wu Peng, yang mencatatkan waktu 4,77 detik.

Kemenangan tersebut menjadi medali emas pertama bagi kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024 dan menandai sejarah baru sebagai emas pertama di luar cabang olahraga bulu tangkis sepanjang keikutsertaan Indonesia dalam Olimpiade.

Baca Juga :   Atlet Tinju Asal Ukraina Ikut Perang Lawan Rusia

Tak lama setelah kemenangan Veddriq, Rizki Juniansyah menambah koleksi emas Indonesia dengan kemenangan di kelas 76kg angkat besi.

Rizki mencatat total angkatan 354kg, unggul 8kg dari pesaing terdekatnya, Weeraphon Wichuma dari Thailand.

Atlet yang meraih medali emas dalam Olimpiade selalu menjadi sorotan, tidak hanya karena prestasi mereka tetapi juga bonus yang akan diterima.

Berdasarkan pengalaman dari Olimpiade Tokyo 2020, pemerintah Indonesia memberikan bonus sebesar Rp5,5 miliar untuk peraih medali emas kategori individu.

Sementara, peraih perak mendapat Rp2,5 miliar dan perunggu menerima Rp1,5 miliar.

Atlet yang berpartisipasi namun tidak meraih medali pun mendapatkan apresiasi sebesar Rp100 juta.

Baca Juga :   Palu Tuan Rumah Pra POPNAS, Asrama Haji Disulap Jadi Puslatda Atlet Sulteng

Namun, Menpora Dito Ariotedjo mengisyaratkan adanya kenaikan bonus untuk Olimpiade Paris 2024.

“Kita bisa lihat tren, bagaimana SEA Games 2023 kemarin dan Asian Games 2023 kemarin, angka bonusnya lebih dari sebelumnya. Jadi kita lihat tren, pasti terkait bonus itu kita akan minta arahan bapak Presiden RI Joko Widodo. Dan kita berharap ini bisa memecah sejarah di perhelatan Olimpiade Paris 2024,” ujarnya pada Juni 2024.

Meski demikian, belum ada pengumuman resmi mengenai besaran bonus yang akan diterima Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah. (Inul)

Facebook Comments Box