Fantastis, Qatar Habiskan Rp3.344 Triliun Untuk Piala Dunia 2022

waktu baca 1 menit
Momen opening Piala Dunia 2022. Foto : @fifaworldcup/Instagram

LIKEIN, QATAR – Qatar menjadi negara yang berpeluang besar disebut sebagai penyelenggara Piala Dunia terbaik. Sebab, bila dilihat dari segi biaya, Qatar mampu menghabiskan dana sekitar USD220 miliar atau setara dengan Rp3.344 triliun untuk mempersiapkan Piala Dunia.

Jumlah tersebut 15 kali lebih banyak dari yang dikeluarkan oleh Rusia saat menggelar Piala Dunia 2018.

Baca Juga :   Hari Lingkungan Hidup: Upaya Kelurahan Talise Mengelola Sampah Plastik dan Capaiannya

Adapun rincian dananya sebagian besar digunakan untuk membangun segala macam fasilitas penunjang, seperti pembangunan stadion hingga beberapa infrastruktur lainnya yang sangat modern.

Presiden FIFA, Gianni Infantino, mengatakan Qatar sebagai tuan rumah telah mempersiapkan diri dengan baik untuk menggelar pesta sepakbola terbesar di dunia.

Pria asal Italia itu tak segan menyebut Qatar 2022 bakal menjadi Piala Dunia terbaik dalam sejarah.

“Saya belum pernah melihat negara yang begitu fokus pada sebuah acara dan sangat siap untuk acara seperti Qatar,” Infantino dikutip dari Gulf Times, Senin 21 November 2022. (Inul/Kn)

Facebook Comments Box