Ratusan Santri TPA di Palu Ikuti Wisuda ke- XXXll
LIKEIN, PALU – Sebanyak 300 lebih santri TPA mengikuti Wisuda ke XXXII tahun 2022 yang berlangsung di GBK Jalan Hangtua, Palu, Minggu, 18 Desember 2022.
Wisuda diselenggarakan oleh Lembaga Pembinaan dan Pengembangan TK Al-Qur’an Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (LPPTKA-BKPRMI) yang juga disaksikan para orang tua santri.
Ketua Umum DPD BKPRMI Kota Palu, Dawud Asroh menyampaikan apresiasinya kepada Wali Kota Palu yang telah memberikan santunan dan peluncuran sebuah buku bagi para santri.
“Sumbangan berupa uang tunai untuk membantu meringankan pembangunan kembali TPA untuk melaksanakan Bedah TPA yaitu gotong royong bersama para kepala TPA se-Kota Palu untuk melakukan renovasi TPA di sekitar wilayah Kelurahan Lasoani,” ujarnya.
Tak hanya sukbangan, Ia juga turut meluncurkan secara resmi Buku Materi Munaqasyah yang diharapkan dapat menjadi pedoman para santri untuk mengikuti Munaqasyah kedepannya.
“Kepada Ustaz dan ustazah telah memberikan penguatan mentalitas Qur’ani terhadap anak-anak tersebut. Allah yang menjaga Al-Qur’an dan Al-Qur’an itu yang menjaga manusia. Dengan memberikan penguatan Al-Qur’an terhadap anak-anak kita, InsyaAllah anak-anak kita menjadi anak-anak yang mulia,” ungkapnya. (Sadam/Kn)