Pesona Danau Sibili, Danau yang Mirip Tambing di Utara Palu
LIKEIN, PALU – Jika anda ingin menikmati waktu dengan suasana asri dan pemandangan danau yang tak jauh dari pusat Kota Palu destinasi yang satu ini wajib anda kunjungi.
Kicauan burung-burung, tumbuhan hingga pepohonan hijau nan rindang, serta sejuk angin langsung menyambut saat kita memasuki lokasi wisata yang satu ini. Mata kita juga akan dimanjakan dengan bukit-bukit yang malatari danau.
Yang menarik, danau itu sepintas mirip Danau Tambing yang menjadi primadona wisatawan di kawasan Taman Nasional Lore Lindu, dengan luasan lebih kecil.
Danau itu bernama Danau Sibili di Kelurahan Pantoloan, Kecamatan Tawaeli, Kota Palu. Memasuki kawasan itu kita akan melalui barisan pohon kelapa warga. Jangan khawatir, akses jalan sudah bisa dilalui kendaraan roda 4.
Danau yang hanya berjarak 25 kilometer dari pusat Kita Palu itu sudah lama menjadi lokasi wisata khususnya pemancing.
“Biasa kalau mujur saya dapat ikan mujair dengan ikan mas ukuran kecil. Teman-teman pemancing lain juga kadang dapat ikan lele,” salah satu pemancing, Kifli (39 th) mengatakan, Sabtu (1/4/2023).
Di sekitar danau itu juga cocok menjadi lokasi kemping bersama keluarga dan teman-teman.
Sayangnya danau di bagian utara Palu itu masih butuh penanganan lebih dari pemerintah agar bisa lebih menarik wisatawan. (Sadam/St)