Menuju Istana, Yusril dan Faine Sempat Kesulitan Saat Seleksi Paskibraka Nasional 2022

waktu baca 2 menit
Paskibraka Nasional asal Sulteng yang Terpilih. Foto : @ppi.sulteng/Instagram (Tangkapan layar)

LIKEIN, PALU – Pelajar Kota Palu, Yusril Mahendratta dan Faine Amanda mengaku merasa sulit ketika melewati salah satu dari empat tahap seleksi pemilihan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional tahun 2022.

Adapun tahap sulit menurut mereka yaitu seleksi jasmani dan samapta serta seleksi potensi diri.

Perwakilan Paskibraka Putra, Yusril Mahendratta mengaku bahwa seleksi fisik atau jasmani dan samapta menjadi hal tersulit karena semua Calon Paskibraka (Capas) memiliki fisik yang bagus.

Baca Juga :   Universitas Muhammadiyah Surakarta akan Buka Cabang di Korea Selatan

“Yang pasti seleksi fisik, karena semua Capas punya fisik yang bagus, sehingga saya sempat ragu dengan fisik saya sendiri,” ucapnya kepada likein.id pada Rabu, 1 Juni 2022.

Pelajar kelas 10 SMA Al-Azhar Mandiri Palu itu mengatakan, meski begitu, ia tetap berusaha untuk memberi yang terbaik hingga akhirnya terpilih menjadi Paskibraka Nasional 2022 utusan Sulteng.

Sementara Faine Amanda yang merupakan perwakilan Paskibraka Putri mengakui bahwa seleksi yang sulit baginya adalah saat tes potensi diri atau bakat.

“Seleksi tahap bakat yang lumayan sulit karena harus punya persiapan,” ujar siswa kelas 10 IPA SMAN 1 Palu tersebut.

Pada saat tes potensi diri, pelajar yang akrab disapa Fain itu menampilkan Tari Mokambu yang merupakan tarian penyambutan tamu dari Sulawesi Tengah.

Diketahui, bahwa proses seleksi Paskibraka Nasional melewati empat tahap, yaitu Peraturan Baris-Berbaris (PBB), Wawancara, Potensi Diri, Kesenian, Jasmani dan Samapta, serta Tes Pembinaan Ideologi Pancasila.

Kini, keduanya berhasil lulus seleksi dan mempersiapkan diri menuju Istana.

Keduanya menambahkan bahwa mereka sangat bangga dan bersyukur bisa terpilih menjadi Paskibraka Nasional mewakili Sulteng.

Mereka juga berharap bisa menampilkan yang terbaik untuk nama Sulteng. (CR2)

Facebook Comments Box