LTMPT Akan Tindak Tegas Pelaku Kecurangan Soal UTBK-SBMPTN
LIKEIN, JAKARTA – Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) akan menindak tegas pelaku kecurangan soal Ujian Tes Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN), yang dikabarkan bocor pada Jumat 17 Juni 2022.
Melansir dari akun Twitter @Ltmpt, Ketua LTMPT, Mochamad Ashari, dalam surat edaran Tim Pelaksana LTMPT Nomor: 08/SE.LTMPT/2022, beri klarifikasi tentang beredarnya soal UTBK-SBMPTN 2022 di media sosial.
“Menanggapi beredarnya informasi tentang soal-soal UTBK-SBMPTN 2022 di media sosial yang dinilai sebagai bentuk kebocoran soal sehingga menimbulkan keresahan, kegundahan, dan kekhawatiran bagi peserta UTBK 2022, LTMPT perlu menyampaikan beberapa hal,” ucapnya, pada Minggu, 19 Juni 2022.
LTMPT menegaskan, bahwa selama pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2022 baik gelombang 1 dan gelombang 2 sejumlah 28 sesi sama sekali tidak terjadi kebocoran soal.
“Hal ini disebabkan LTMPT telah merancang soal UTBK-SBMPTN 2022 berbeda setiap sesi, artinya, tidak ada soal UTBK-SBMPTN 2022 yang sama antarsesi,” tegasnya.
Ia mengungkapkan, beredarnya foto-foto UTBK-SBMPTN 2022 di media sosial diduga disebabkan oleh adanya upaya dari sejumlah oknum peserta UTBK yang berniat melakukan kecurangan.
“Namun, LTMPT memastikan upaya curang dimaksud tidak berpengaruh terhadap keakuratan penilaian hasil UTBK sebagai bahan seleksi jalur SBMPTN 2022,” ungkapnya.
Ia mengatakan, saat ini LTMPT sedang melakukan proses pendalaman dengan melakukan pemeriksaan terhadap bukti-bukti yang tersedia terhadap berbagai dugaan pelanggaran dan atau kecurangan.
“Peserta yang terbukti melakukan kecurangan pasti akan diberi sanksi tegas,” katanya.
Diketahui sebelumnya, sebuah akun Twitter bernama Echa membocorkan tindak kecurangan yang terjadi di UTBK 2022, pada Jumat 17 Juni 2022, kemarin.
Dengan adanya klarifikasi dari LTMPT, salah satu warganet beri komentar.
“Terimakasih LTMPT sudah berlaku tegas, semoga kedepannya pendidikan di Indonesia lebih baik lagi tanpa kecurangan maupun penjokian, bismillah tahun ini jadi maba,” tulis @aesthengie. (Inul/Fadhila)