Berbelanja Takjil Sembari Berwisata Sejarah di Kawasan Religi Sis Al-Jufri Palu

waktu baca 1 menit
Penjual Takjil di Kawasan Religi, Jalan Sis Al-Jufri, Kota Palu. Foto : Sadam/Likein.id

LIKEIN, PALU – Di antara lokasi penjualan takjil, kawasan Jalan Sis Al-Jufri menjadi titik favorit warga. Status sebagai kawasan religi membuat lokasi itu istimewa.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, aneka jajanan dan minuman buka puasa menjadi buruan warga Kota Palu. Pedagang musimanpun bermunculan memanfaatkan momen tersebut.

Baca Juga :   Wawali Reny Minta TPID Saling Berkoordinasi Tekan Inflasi Palu

Salah satunya di Kawasan Religi, Jalan Sis Al-Jufri. Sepanjang jalan di kawasan Palu Barat itu berdiri lapak-lapak jualan berbagai makanan. Baik makanan berat maupun ringan.

Berbelanja di lokasi itu terasa berbeda dengan kawasan lainnya. Selain karena sebagian besar pedagang adalah warga keturunan Arab, di sana kita juga bisa aekalian berwisata religi dengan mengunjungi bangunan-bangunan yang menjadi saksi perkembangan Islam di Kota Palu, utamanya sejarah Al-Khairaat yang meninggalkan warisan pendidikan dan budaya.

“Rame terus, legend karena nuansanya berada di Kawasan Religi, pedagangnya juga berwajah rupawan dan ramah-ramah, serasa di Arab,” ujar Iin, ibu rumah tangga yang berbelanja di kawasan itu, Jumat, 24 Maret 2023.

Baca Juga :   Usai Sulteng Jokowi Bertolak ke Manado, Setibanya Hujan Deras

Pantauan Likein.id, sejumlah warga dari beberapa kecamatan di Kota Palu memadati kawasan itu saban sore. (Sadam/St)

Facebook Comments Box