Polda Sulteng Bersiap Mengamankan Debat Ketiga Pilgub 2024

waktu baca 2 menit
Kepala Operasi Mantap Praja Tinombala 2024, Kombes Pol. Yohanes Afri Budi Slamet Riyadi, memimpin rapat rencana pengamanan di Posko Operasi Mantap Praja Tinombala pada Jumat (8/11/2024). (Foto: Istimewa)

LIKEIN, PALU – Meski akan berlangsung lebih dari sepekan lagi, Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah (Polda Sulteng) telah mempersiapkan pengamanan ketat untuk memastikan debat ketiga calon gubernur dan wakil gubernur pada Pilkada 2024 berjalan aman dan tertib.

Seperti diketahui, debat yang dijadwalkan berlangsung pada Senin, 18 November 2024, di Sriti Convention Hall, Palu Barat, ini akan menjadi kesempatan terakhir bagi para pasangan calon untuk memaparkan visi dan misi mereka.

Kepala Operasi Mantap Praja Tinombala 2024, Kombes Pol. Yohanes Afri Budi Slamet Riyadi, memimpin rapat rencana pengamanan di Posko Operasi Mantap Praja Tinombala pada Jumat (8/11/2024).

Baca Juga :   Gandeng Sembilan Partai, Ahmad Ali-AKA Resmi Daftar di KPU untuk Pilgub Sulteng 2024

Dengan koordinasi intensif dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulteng dan berbagai instansi terkait pada hari sebelumnya, Afri memastikan bahwa seluruh tim siap mengamankan debat publik ketiga ini dengan optimal.

“Pengamanan debat sebelumnya berjalan aman, tetapi evaluasi tetap perlu dilakukan agar pengamanan debat ketiga lebih sempurna,” kata Afri.

Personel yang diterjunkan akan dibagi dalam tiga lapis pengamanan di kawasan Sriti Convention Hall, Palu Barat.

Pengamanan lapisan pertama mencakup bagian dalam gedung, lapisan kedua meliputi area luar gedung hingga pagar pembatas depan, dan lapisan ketiga adalah area di luar gedung atau pagar pembatas.

Setiap pasangan calon akan didampingi 87 pendukung yang memiliki tanda pengenal resmi dari KPU. Pendukung tanpa tanda pengenal tidak diperkenankan memasuki area lapisan dua dan satu.

Baca Juga :   Jelang Kunjungan Jokowi di Sulteng, Ribuan Personel Pengamanan Disiagakan

“Pemeriksaan ketat akan dilakukan di pintu masuk Sriti Convention Hall untuk memastikan hanya yang memiliki tanda pengenal resmi dari KPU yang diizinkan mendekat ke area debat,” jelasnya.

Afri menegaskan, pihak kepolisian berharap seluruh pasangan calon beserta tim pendukungnya dapat menjaga ketenangan dan ketertiban selama acara berlangsung, mendukung terwujudnya pilkada damai 2024 di Bumi Tadulako.

“Kami ingin debat ketiga ini berlangsung dengan aman dan kondusif sebagai wujud pilkada Damai, pilkada Rukun 2024,” tutup Afri. (Anggra)

Facebook Comments Box