Togean Half Marathon 2024 Sukses diikuti 1.500 Pelari dari Berbagai Wilayah

waktu baca 3 menit
Sebanyak 1.500 pelari dari berbagai daerah meramaikan Togean Half Marathon 2024 di Kabupaten Tojo Unauna, Sulawesi Tengah, pada Minggu (13/10/2024). (Foto: Josua Marunduh)

LIKEIN, TOUNA – Sebanyak 1.500 pelari dari berbagai daerah meramaikan Togean Half Marathon 2024 di Kabupaten Tojo Unauna, Sulawesi Tengah, pada Minggu (13/10/2024).

Event yang digelar di Lapangan STQ depan Kantor Bupati Tojo Unauna ini tak hanya menarik peserta lokal, tetapi juga dari kota-kota besar lainnya seperti Jakarta, Bandung, Medan, Gorontalo, Makassar, Mamuju, dan Kendari.

Acara yang didukung Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Dinas Pariwisata Sulawesi Tengah, serta Pemkab Tojo Unauna ini menawarkan tiga kategori lari, yaitu 5K, 10K, dan 21K.

Rute lari yang indah menampilkan pesona alam Tojo Unauna, menjadikan acara ini bagian dari tren sport tourism yang kian populer di berbagai wilayah Indonesia.

Wakil Direktur Event Nasional dan Internasional Kemenparekraf, Firman Abu Nasir, menyampaikan, Kemenparekraf mendorong kegiatan sport tourism untuk meningkatkan kunjungan wisatawan nusantara.

Baca Juga :   Keindahan dari Bukit Mantantimali

“Jadi ini adalah salah satu treatment kami di Kemenkraf untuk meningkatkan pergerakan wisata,” ungkap Firman.

Selain lomba lari, acara ini juga menjadi ajang promosi UMKM dengan menampilkan produk-produk kreatif lokal.

Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Tengah, Diah Agustiningsih, mengatakan, event ini memiliki peran strategis, tidak hanya sebagai ajang promosi wisata, tetapi juga untuk meningkatkan pergerakan wisatawan di Sulawesi Tengah.

Tahun ini, Sulawesi Tengah diberi target kunjungan wisatawan domestik sebanyak 9,7 juta orang. Hingga Juli, telah tercatat sebanyak 5,7 juta pergerakan wisatawan.

“Kami optimis target itu bisa dicapai 90 persen hingga Desember 2024,” ujar Diah, saat berkesempatan melepas peserta kategori 5K.

Dalam hal dukungan untuk event wisata daerah, Diah mengapresiasi inisiatif positif dari berbagai pihak, baik dari pelaku pariwisata, pemerintah daerah, maupun komunitas masyarakat.

Menurutnya, kegiatan semacam ini akan mendorong pergerakan wisatawan, baik domestik maupun internasional.

“Ini juga akan memberi multiplier effect bagi sektor-sektor lainnya seperti UMKM, usaha restoran dan hotel serta jasa-jasa lainnya,” imbuh Diah.

Kepala Dinas Pariwisata Tojo Unauna, Muhammad Arsyad, menambahkan, Togean Half Marathon membawa dampak ekonomi positif bagi masyarakat sekitar.

Baca Juga :   Juara Umum Porprov Sulteng ke-9 Disabet Banggai

Hunian hotel dan penginapan di Tojo Unauna penuh, serta tempat hiburan dan kafe-kafe lokal juga ramai dikunjungi.

“Dalam waktu tiga hari ini semuanya penuh, termasuk tempat-tempat hiburan, tempat nongkrong, kafe-kafe,” tambah Arsyad.

Ia menjelaskan, kegiatan ini tidak hanya menarik peserta, tetapi juga pendukung dan anggota keluarga mereka, dengan total diperkirakan mencapai sekitar 5.000 orang.

Selain itu, Arsyad menginformasikan bahwa, setelah melihat keberhasilan acara tersebut, ia telah berdiskusi dengan Sekretaris Daerah mengenai kemungkinan menjadikan Togean Half Marathon sebagai agenda dua tahunan di Kabupaten Tojo Unauna.

Keberhasilan pelaksanaan Togean Half Marathon 2024 juga didukung oleh organisasi yang dilakukan oleh OK OC Celebes yang dipimpin oleh Indra Wijaya Laborahima.

Togean Half Marathon 2024 merupakan acara kedua yang diadakan setelah sebelumnya menyelenggarakan Enterpreneur Healthy di lokasi yang sama. (Inul)

Facebook Comments Box