Akan Ada Monumen Pejuang Operasi Tinombala di Makorem 132/Tdl

waktu baca 1 menit
Momen Danrem 132/Tadulako Palu, Brigjend TNI Dody Triwinarto bersama Istri saat menghadiri upacara HUT ke-78 RI di Kantor Gubernur Sulteng. Foto : Penrem_132

LIKEIN, PALU – Sebuah monumen penghormatan terhadap prajurit pejuang Operasi Tinombala akan dibangun di Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Monumen itu menurut Danrem 132/Tdl, Brigjen TNI Dody Triwinarto akan dibangun dan berdiri di Makorem 132/Tdl.

“Di situ akan tertuang seluruh pahlawan atau pendahulu kita yang telah berkorban dalam Operasi Tinombala,” ungkap Danrem 132/Tdl, Brigjen TNI Dody Triwinarto.

Baca Juga :   Enam Pengedar Narkoba di Jalan Tanjung Tada Palu Ditangkap Polisi, 30 Paket Sabu Disita

Dody menyebut monumen itu nantinya akan diberi nama ‘Tugu Syukur’ dan diharapkan menjadi tempat edukasi sejarah khususnya kepada generasi muda tentang perjuangan dalam Operasi Tinombala.

Operasi Tinombala adalah operasi gabungan TNI dan Polri tahun 2016 di Poso untuk menumpas gerakan atau kelompok radikal yang mengganggu keamanan. Dalam operasi itu sejumlah prajurit baik TNI maupun polisi gugur.

Salah satu peristiwa yang dikenang sampai sekarang adalah jatuhnya helikopter yang ditumpangi puluhan personel TNI di Kelurahan Kasiguncu. (Sadam)

Facebook Comments Box