Ada 12 Persen Lulusan Diploma dan Sarjana di Indonesia Menganggur, Kok Bisa?

waktu baca 1 menit
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) RI, Ida Fauziah. Foto : @idafauziahnu/Instagram

LIKEIN, – Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, menyebut lulusan Diploma dan Sarjana tercatat masih menjadi pengangguran sebanyak 12 persen. Justru para lulusan SMP ke bawah yang banyak bekerja.

Selain kedua kategori tersebut, lulusan SMK juga banyak yang menjadi pengangguran. Hal ini membuat Indonesia dikatakan masih memiliki pekerjaan rumah yang besar terkait pengangguran.

Baca Juga :   Akan Ada Ancaman Pidana Bagi Pelaku Judi Online

“Ini pekerjaan rumah kita yang memang tidak serta merta bisa kita pecahkan,” kata Dia saat menghadiri wisuda di UGM, dikutip dari IDX Channel, Kamis, 23 Februari 2023.

Menurutnya, hal ini terjadi karena tidak adanya link and match yang disiapkan di perguruan tinggi dengan pasar kerja.

Dengan demikian program Kampus Merdeka Belajar diharapkan mampu mengurangi pengangguran di kalangan lulusan sarjana. (Inul/St)

Facebook Comments Box